Melewati Sebuah Garis

Melewati Sebuah Garis

Bacalah Kisah Para Rasul 17: 24-34. Bagaimanakah Paulus melanjutkan dengan kesaksiannya?

Adalah menarik untuk dicatat bahwa Paulus sebenarnya mengutip dari para penulis mereka, yang telah menulis sesuatu yang cukup dekat dengan kebenaran Kitab Suci, dan hal ini membuka jalan bagi Paulus untuk membawa para pendengarnya lebih jauh lagi. Yaitu, dia menggunakan apa yang diketahuinya tentang kepercayaan mereka untuk mencari persamaan dengan mereka, dan kemudian melangkah lebih jauh. Tidak diragukan lagi: dalam upaya untuk menjangkau orang lain, memiliki keakraban dengan apa yang mereka percayai dan mencari poin-poin yang memiliki kesamaan dapat menjadi sebuah metode yang berkuasa untuk menjangkau orang.

Perhatikan juga bahwa Paulus menggunakan persamaan ini untuk membawa mereka pada pengetahuan yang ingin dia sampaikan: kebangkitan Yesus dan pengharapan yang ditawarkan oleh kebangkitan itu pada mereka. Lukas menggambarkan reaksi mereka terhadap kata-kata penutup Paulus sehubungan dengan kebangkitan. Beberapa orang menghina ide tersebut; beberapa mengatakan bahwa mereka ingin mendengar Paulus lagi sehubungan dengan masalah ku; dan beberapa orang menjadi percaya. Yang merupakan kunci dari cerita ini dan berguna bagi kita adalah bahwa mereka semua telah mendengarkan. Dan ini yang Paulus harapkan dari awal.

Kita tahu bahwa beberapa orang akan menolak Injil, tetapi kita harus melakukan segala sesuatu yang bisa dilakukan untuk memastikan bahwa sebelum mereka menolak itu, mereka telah mengerti apa yang sedang mereka tolak. Dengan metode sewaktu bekerja di kalangan orang Atena dan dengan strategi yang digunakan dari apa yang telah diamati dan dipelajari dari mereka, Paulus memastikan bahwa mereka mendengar dengan pikiran terbuka bahwa Allah itu ada yaitu Dia yang tidak mereka kenal tetapi yang menciptakan mereka. Allah ini mengasihi mereka dan menginginkan supaya mereka mengenal Dia. Dia telah menunjukkan kemurahan kepada mereka terlepas dari ketidakpedulian mereka. Tetapi hari penghakiman akan datang. Dan jika semua ini terdengar terlalu sulit dipercaya, ada bukti yang dapat diverifikasi untuk hal tersebut dalam kebangkitan Kristus.

Sekarang, orang-orang ini sudah mendengar dan mengerti pekabaran tersebut, mereka telah memilih bagi diri mereka sendiri, apakah segera menolak itu atau mencari tahu lebih jauh. Dan beberapa orang benar-benar mencari tahu lebih jauh dan kemudian menjadi pengikut-pengikut Yesus (Kis. 17: 34).

Tantangan: Dalam doa, mintalah tuntunan khusus dari . Allah untuk mengetahui bagaimana sebaiknya bersaksi kepada seseorang yang Anda kenal.

Tantangan Lebih Besar: Gunakan media sosial sebagai sebuah “Areopagus" yang memungkinkan Anda menyajikan Injil—dengan memiliki kejelasan dan bijaksana seperti Paulus—kepada orang-orang yang tidak percaya.

Komentar