Pendalaman: Pelajaran Sekolah Sabat Ke 2 | 13 Oktober 2023

 

Pendalaman:

Untuk menjadi seorang saksi bagi semua bangsa, “kata-kata Juruselamat, ‘kamu adalah terang dunia’ menunjukkan pada satu fakta bahwa Dia telah memercayakan kepada pengikut-pengikut-Nya sebuah misi untuk seluruh dunia. Sebagaimana sinar matahari yang bisa mencapai semua sudut-sudut terjauh sekali pun dari bumi ini, demikian juga Allah telah merancang bahwa terang Injil harus disampaikan kepada setiap jiwa di muka bumi ini. Jika gereja Kristus memenuhi maksud dari Tuhan kita, maka terang akan bersinar kepada semua yang diam dalam kegelapan dan dalam wilayah dan bayang-bayang kematian; gantinya berkumpul bersama dan menghindari tanggung jawab serta menghindari untuk memikul salib, anggota-anggota gereja harus menyebar di setiap tempat, membiarkan terang Kristus bersinar dari mereka, bekerja sebagaimana Yesus bekerja bagi keselamatan jiwa-jiwa, dan ‘Injil kerajaan’ ini akan dengan segera dibawa ke seluruh dunia.

“Dari segala penjuru negeri terdengar seruan Makedonia, ‘Datanglah dan tolonglah kami.’ Allah telah membuka ladang-ladang di hadapan kita. Makhluk-makhluk surgawi telah bekerja sama dengan manusia. Penyertaan berjalan di depan kita, dan kuasa Ilahi bekerja dengan usaha manusia. Sungguh buta mata yang tidak melihat pekerjaan Tuhan, dan tuli telinga yang tidak mendengar panggilan Gembala yang benar kepada domba-domba-Nya. Beberapa orang

 telah mendengar panggilan Tuhan, dan telah merespons. Biarlah setiap hati yang telah dikuduskan sekarang merespons, dengan berusaha memberitakan pekabaran yang memberi kehidupan. Jika pria dan wanita dalam kerendahan hati dan kesetiaan mau melakukan pekerjaan yang telah ditetapkan oleh Allah, kuasa Ilahi akan dinyatakan dalam pertobatan banyak orang kepada kebenaran. Hal yang luar biasa akan menjadi hasil dari usaha mereka”—Ellen G. White, The Advent Review and Sabbath Herald, November 14, 1912.

Pertanyaan-Pertanyaan untuk Diskusi:

1. Kredibilitas dari pengaruh gereja dalam masyarakat sangatlah ditentukan oleh seberapa jauh kita—sebagai tubuh Kristus—memberikan contoh kasih Allah dalam kehidupan kita dalam rangka menyelesaikan misi-Nya. Bagaimanakah Anda secara pribadi merespons tantangan ini?

2. Menurut Anda, bagaimanakah gereja Anda dilihat dan dimengerti oleh tetangga-tetangga yang bukan Advent? Bagaimanakah Anda tahu hai tersebut? Jika pemahaman mereka positif, apakah yang dapat Anda lakukan untuk lebih meningkatkan hal positif tersebut? Jika itu negatif, apakah yang dapat Anda lakukan untuk mengubah hal tersebut?

3. Mengapa menjaga ide tentang “Injil yang kekal"’ sebagai pusat dari misi kita kepada dunia ini sangatlah penting? Apakah harapan utama yang bisa kita sampaikan kepada siapa saja, di mana saja, yang tidak berpusat pada harapan besar yang kita miliki oleh karena Injil, yaitu kabar baik dari apa yang Yesus telah lakukan bagi kita di salib?a

Komentar