Perisai, Ketopong, dan Pedang


Perisai, Ketopong, dan Pedang

Kapankah dan bagaimanakah semestinya orang-orang percaya menggunakan perisai, ketopong, dan pedang sebagai pejuang dalam pertentangan besar? Ef. 6: 16, 17.

Perisai Paulus adalah perisai persegi panjang yang besar dari legiun Romawi. Dibuat dengan kayu dan ditutupi dengan kulit, ujung-ujungnya melengkung ke dalam untuk melindungi serangan dari samping. Ketika direndam dalam air, perisai “dapat memadamkan ... semua panah api,” memadamkan panah yang dicelupkan dalam ter dan dibakar. Uraian Paulus tentang “perisai iman” mencerminkan penggunaan perisai dalam Perjanjian Lama sebagai simbol Allah, yang melindungi umat-Nya (Kej. 15: 1; Mzm. 3: 3). Mengambil “perisai iman” (Ef. 6: 16) berarti memasuki pertempuran alam semesta dengan keyakinan kepada Allah, yang berperang untuk kepentingan orang percaya (Ef. 6: 10), menyediakan persenjataan terbaik (Ef. 6: 11, 13), dan memastikan kemenangan.

Pada saat yang sama, ketopong Romawi terbuat dari besi atau perunggu. Berbentuk seperti mangkuk yang melindungi kepala ditambahkan plat di bagian belakang untuk menjaga leher, pelindung telinga, dahi, dan plat untuk melindungi pipi. Mengingat perlindungan penting yang diberikan ketopong, “ketopong keselamatan” (Ef. 6:17) melambangkan keselamatan yang dialami orang percaya saat ini dalam keakraban dengan Kristus yang telah bangkit, naik, dan dipermuliakan (Ef. 2: 6 -10). Mengenakan “ketopong keselamatan” berarti menolak rasa takut akan kuasa roh-roh yang begitu umum pada waktu itu dan, sebaliknya, percaya kepada kuasa tertinggi Kristus (bandingkan Ef. 1: 15-23; Ef. 2: 1—10).

Bagian akhir dari baju zirah adalah “pedang Roh, yang adalah firman Allah” (Ef. 6: 17), merujuk pada pedang pendek bermata dua legiun Romawi. Taktik pertempuran yang biasa adalah melempar dua lembing (tidak disebutkan oleh Paulus) dan kemudian menghunus pedang dan menyerang, menggunakan pedang pendek dengan gerakan mendorong. Pedang orang percaya adalah “pedang Roh” karena pedang itu disediakan oleh Roh, senjata yang diidentifikasi sebagai “firman Allah.” Paulus melangkah maju sebagai jenderal dan mengeluarkan panggilan untuk perang, mengucapkan janji-janji harapan dan kemenangan dari Panglima Ilahi. Janji-janji inilah, yang dikeluarkan dalam Efesus 6: 10-20, yang merupakan “firman Allah” sebagai senjata utama dalam peperangan melawan kejahatan. “Firman Allah,” kemudian, merujuk pada janji-janji Injil yang luas yang kita temukan dalam Alkitab.

Bahkan jika kita mungkin tidak menyukai begitu banyak gambaran mengenai militer, apakah yang harus diajarkan oleh gambaran ini kepada kita tentang seberapa nyata pertentangan besar itu dan seberapa serius kita harus menanggapinya?

Komentar