MENGGUNAKAN KARUNIA KITA
"Tetapi setiap orang menerima dari Allah karunianya yang khas, yang seorang karunia ini, yang lain karunia itu"(1 Korintus 7:7).
Allah memberikan lebih dari sekadar uang kepada para penatalayan-Nya. Talentamu dalam memberi adalah karunia. Apakah yang engkau sampaikan mengenai karunia dari Allah, dalam perkataan, dalam simpati lemah lembutmu?... Pengetahuan tentang kebenaran adalah talenta. Ada banyak jiwa dalam kegelapan yang bisa diberi terang oleh perkataan yang benar dan setia darimu. Ada hati yang sedang amat memerlukan simpati, sedang menjauh dari Allah. Simpatimu mungkin bisa menolong mereka. Tuhan memerlukan perkataanmu, dituntun oleh Roh Kudus-Nya....
Yang pertama kali harus dilakukan orang Kristen adalah menyelidik Kitab Suci dengan doa yang amat bersungguh-sungguh, agar mereka boleh memiliki iman yang bekerja oleh kasih dan memurnikan jiwa dari benang-benang kecintaan diri. Jika kebenaran itu diterima hati, maka ia bekerja seperti ragi yang baik, sampai setiap kekuatan tunduk pada kehendak Allah. Lalu engkau pun bersinar seperti matahari....
Semua karunia alami harus disucikan sebagai hadiah berharga. Semua itu diabdikan kepada Allah, agar mereka bisa melayani Tuhan. Semua kelebihan sosial merupakan talenta. Tidak boleh digunakan untuk menyenangkan diri, hiburan, atau memegahkan diri.... Karunia menjadi teladan yang benar adalah hal besar. Namun banyak orang yang membawa jiwa ke lingkungan berpenyakit....
Karunia berbicara, berpengetahuan, bersimpati dan mengasihi, menyampaikan suatu pesan pengetahuan tentang Kristus. Semua karunia ini harus diserahkan bagi Allah. Tuhan memerlukannya, la memintanya. Semua orang harus berperan menyiapkan jiwa mereka sendiri dan jiwa orang lain untuk mendedikasikan talenta mereka kepada Allah. Setiap jiwa, setiap karunia, harus digunakan untuk Allah. Semua harus bekerja sama dengan Allah dalam tugas menyelamatkan jiwa. Talenta yang engkau miliki diberikan Allah kepadamu untuk menjadikanmu rekan kerja yang tepat guna bersama Kristus. Ada banyak jiwa yang merindukan simpati, amat memerlukan bantuan dan simpati dari talenta yang dipercayakan Allah padamu.